Baina FM, Kuningan. Jika membicarakan perikanan memang tidak akan habisnya untuk diobrolkan. Suka dan duka akan banyak menghiasi ruang lingkup bidang ini. Contohnya saja di Kabupaten Kuningan yang memiliki banyak potensi yang dapat dikembangkan pada bidang perikanan. Mengingat sumber air yang melimpah, seharusnya tidak sulit untuk mengembangkan perikanan di wilayah Kuningan.
Namun dalam perjalanannya tidaklah semudah yang dibayangkan, selain pengetahuan serta teknologi yang harus dikuasai oleh petani ikan, potensi wilayahpun harus disesuaikan dengan berbagai faktor, mulai dari faktor lingkungan, kondisi alam, suhu, ph tanah, ketersediaan pakan dan lain sebagainya.
Jika anda berniat untuk budidaya perikanan, sebaiknya kenali dahulu kondisi lingkungan sekitarnya, kemudian sesuaikan jenis ikan apa yang cocok dengan kondisi tersebut, serta tentukan apakah anda akan mengusahakan pada bagian pemijahan, pendederan, ataukah pembesaran. Setelah itu pelajari tentang teknologi dan pengetahuan tentang budidaya yang akan diusahakan.
Jika semua itu sudah dikuasai barulah pada tahap persiapan dan perencanaan budidaya. Tetapi jangan lupa satu faktor yang sangat penting adalah pemasaran. Sudahkah anda menemukan lubang pemasaran yang akan kita suplai dari hasil budidaya yang akan kita usahakan. Karena jika kita belum memiliki bayangan, niscaya nanti akan kebingungan ketika kita sudah siap menjual hasil, mau dikemanakan?
Mudah-mudahan tulisan ini dapat bermanfaat bagi anda yang memiliki hobi terhadap bidang perikanan.
(pedro_baina@yahoo.co.id)
30 Mei 2009
Berwirausaha Perikanan
Label: Wirausaha
Diposting oleh rakom BAINA di Sabtu, Mei 30, 2009
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Arsip
- Juli 2009 (1)
- Juni 2009 (2)
- Mei 2009 (3)
- April 2009 (3)
- Maret 2009 (4)
- Juli 2008 (5)
- Maret 2008 (1)
- Februari 2008 (1)
0 komentar:
Posting Komentar